[Infografis] Tips & Trik iPhone – Hal yang Tidak Kamu Ketahui tentang iPhone

Dikategorikan dalam Gadget
INFOGRAFIS 2B 2BIPHONE

Meski smartphone berbasis Android semakin beragam pilihannya, tetapi masih banyak juga orang yang menginginkan untuk memiliki produk Apple, terutama iPhone. Umumnya mereka menginginkan iPhone bukan sekedar karena ‘gengsi’ semata, tetapi sistem iPhone sendiri menawarkan sistem yang stabil dan tampilan user interface yang indah dan mudah digunakan.

Secara, Apple memang fokus pada setiap detailnya yang ada di iPhone, sehingga ini memberikan pengalaman yang berbeda di ponsel pintar ini.

Sayangnya, hingga saat ini masih banyak fitur menarik yang ada di iPhone yang dilupakan oleh banyak pengguna. Apakah kamu tahu cara menghemat baterai ketika kapasitas rendah tanpa harus menghidupkan mode pesawat? Tahukah kamu jika kamu dapat mengecek lokasi seseorang yang sering melihat iPhone-nya?

Bacalah infografis berikut ini untuk mempelajari beberapa tips dan trik dari iPhone yang mungkin belum kamu ketahui.

Infografis yang dibuat oleh IOTransfer – perangkat lunak transfer iPhone yang ringan namun berguna

#Bagaimana agar diingatkan via lokasi melalui Siri?

Ketika kamu berada di suatu tempat, kamu ingin diingatkan untuk menghubungi seseorang, caranya gampang. Kamu cukup mengisi informasi yang ada di kontak dengan lengkap, baik itu nama, alamat, hubungan, dan lainnya.

Cara kerjanya gampang, kamu cukup memberitahu Siri, misalnya “Ingatkan untuk menelpon Ibu ketika sedang di rumah.”

#Bagaimana Mengubah eBooks menjadi Audio Books?

Kalau kamu suka membaca ebooks pasti kadang jenuh dan ingin mendapatkan suasana baru, misalnya dalam bentuk audio books. Nah, di iPhone kamu bisa melakukan ini.

Caranya dengan masuk ke : Pengaturan > Umum > Aksesibilitas > Ucapan > Aktifkan Layar Bicara

Dengan cara sederhana ini, kamu nanti bisa menyimak tulisan yang ada di ebooks dalam bentuk suara. Jika fitur ini telah diaktifkan, nantinya aplikasi apapun, baik ebook, email, catatan, dll, agar bisa terbaca melalui suara.

#Cara Menghemat Baterai Saat Kapasitas Rendah

Pada umumnya, kalau kapasitas baterai rendah kita akan melakukan pengisian ulang. Tetapi jika kita dalam keadaan yang tidak memungkinkan untuk mengisi ulang baterai, maka kita dapat melakukan hal-hal berikut ini di iPhone kita.

  • Mematikan Wi-Fi dan Bluetooth
  • Nonaktifkan Layanan Lokasi di Privasi
  • Pengaturan > Umum > Seluler > Aktifkan 3G > Tidak Aktif
  • Pengaturan > Umum > Seluler > Aktifkan LTE > Tidak aktif
  • Pengaturan > Suara > Getar pada Dering & Diam > Tidak aktif
  • Pengaturan > Kecerahan & Wallpaper > Kecerahan Otomatis > Tidak aktif
  • Pengaturan > Mail, Kontak, Kalender > Ambil Data Baru > Nonaktif

Dengan menonaktifkan beberapa fitur di atas, maka iPhone kita akan bisa bertahan beberapa menit.

Saya akan update infografis lain jika ada tips dan trik baru soal iPhone. Untuk itu jangan lupa like blog ini agar kamu dapat update artikel terbaru.

Diterbitkan
Dikategorikan dalam Gadget

Baca Artikel Lainnya :

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *