Tips Mudah Merawat Sepatu Agar Awet Bertahun-tahun

Dikategorikan dalam Fashion, Tips

Sepatu tidak hanya sekedar sebagai alas kaki saja, namun sepatu juga sudah menjadi tolok ukur fesyen bagi sebagian orang. Tak heran jika saat ini model sepatu pun sangat beragam, baik dari model maupun bahannya.

Tapi banyak orang yang masih kurang memperhatikan keawetan sepatu ini, sehingga dalam hal perawatan diabaikan begitu saja.

Kali ini saya akan sedikit memberikan tips membuat sepatu tetap awet dengan melakukan perawatan yang baik dan benar. Karena jenis sepatu bermacam-macam, maka akan saya bagi cara perawatannya berdasarkan jenis sepatunya.

Tips Merawat Sepatu
Image (c) la-lights.com

Sepatu Kulit

Sepatu ini memiliki bahan yang terbuat dari kulit. Sepatu kulit itu biasanya terdapatkan pada sepatu pantofel. Bahan dari kulit memiliki perlakuan yang khusus ketika merawatnya. Apalagi sepatu kulit memiliki harga yang cukup mahal, sehingga harus dijaga keawetannya.

  • Bersihkan sepatu kulit setelah dipakai. Pasti sepatu Anda akan terkena debu dan kotoran, untuk itu bersihkanlah dari kotoran itu sebelum selanjutnya disimpan ke dalam Kotak Sepatu. Anda bisa membersihkan dengan air jika itu ada kotoran yang menempel dan sulit dibersihkan. Tapi pastikan jika sudah dibersihkan dengan air, tidak ada lagi air yang melekat di sepatu. Lebih baik diangin-anginkan dulu jika sepatu basah terkena air.
  • Ketika dalam posisi tidak dipakai, taruhlah sepatu kulit ke dalam Kotak Sepatu. Tapi sebelumnya bungkuslah dahulu dengan plastik yang rapat. Akan sangat baik di dalam bungkusan itu diberi silica gel agar bisa mengurangi kelembaban. Kelembaban jika dibiarkan bisa menimpulkan jamur muncul berbagai organisme kecil yang dapat merusak bagian sepatu.
  • Gunakan semir sepatu yang berkualitas. Umumnya sepatu kulit asli itu tidak butuh disemir. Karena sepatu kulit yang asli akan mengkilat sendiri jika sudah dibersihkan dengan kain bersih. Tapi kalau sepatu kulit Anda memang membutuhkan untuk disemir, pastikan menggunakan semir yang berkualitas. Agar semir yang dipakai tidak merusak lapisan sepatu.
Kotak Sepatu

Sepatu Kulit Sintetis

Sepatu dari kulit sintetis ini berbeda dengan sepatu kulit asli, karena bahannya memang tidak 100% terbuat dari kulit asli. Dalam perawatannya hampir sama dengan sepatu kulit. Untuk perawatannya cukup bersihkan sepatu menggunakan lap kain yang basah. Tidak perlu menggunakan detergen atau diguyur air. Pastikan kotoran yang menempel sudah terangkat. Setelah itu bisa diangin-anginkan tanpa dijemur di bawah terik matahari. Apabila tidak digunakan, simpan di dalam Kotak Sepatu dan beri silica gel.

Sepatu Canvas

Sepatu kets berbahan canvas memiliki cara perawatan yang berbeda pula. Bagaimana perawatannya?

  • Anda bisa membersihkan sepatu jenis ini menggunakan deterjen tapi jangan banyak-banyak. Bersihkan saja yang terlihat kotor setelah itu bersihkan dengan air sampai tidak ada busa deterjen yang menempel lagi.
  • Untuk pengeringan, Anda bisa menjemurkan di bawah sinar matahari atau bisa diangin-anginkan saja.
  • Setelah kering, Anda bisa menyemprotkan antiseptik ke sepatu agar tidak ditumbuhi jamur.
  • Jika tidak dipakai, tempatkan di Kotak Sepatu agar terjaga dari debu dan kotoran.

Itulah tips mudah merawat sepatu agar bisa awet bertahun-tahun. Yang pasti adalah sediakan Kotak Sepatu untuk menyimpan sepatu-sepatu Anda ketika tidak digunakan. Karena jika dibiarkan di rak dan terpapar udara dan debu, lama-lama bisa membuat sepatu menjadi lusuh.

Diterbitkan
Dikategorikan dalam Fashion, Tips

Baca Artikel Lainnya :

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *