Menkominfo Rudiantara Tidak Setuju Indosat Memberikan Akses Gratis Internet.org

Dikategorikan dalam Internet, Seluler, Teknologi

Sekarang bagi pengguna jaringan telekomunikasi seluler Indosat bisa mendapatkan akses internet gratis ke 15 situs website yang sudah ditentukan oleh Internet.org. Sayangnya, untuk bisa mendapatkan akses gratis tersebut pengguna harus masuk melalui situs Internet.org dulu.

Menkominfo%2BRudiantara
Menkominfo Rudiantara (Denny Mahardy/ Liputan6.com)

Internet.org ini sudah diluncurkan di Indonesia beberapa waktu yang lalu. Dan sudah banyak pengguna yang menggunakannya.

(Baca juga: Internet Gratis ‘Facebook Indosat’ Bukan Yang Pertama di Indonesia)

Namun, ada layanan internet gratis via Internet.org ini ternyata menuai kritikan dari Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara.

Pak Rudiantara tidak setuju kalau layanan internet untuk pengguna over-the-top (OTT) ini digratiskan. Beliau memiliki alasan karena saat ini beberapa operator seluler di Indonesia masih sulit mendapatkan keuntungan yang disebabkan kemudahan dari perusahaan OTT.

Rudiantara sendiri sudah menyampaikan kepada pihak Indosat, jika pihaknya tidak suka ya berhenti saja, jangan dikasih akses gratis.

Tapi dilain sisi, Presiden Direktur dan CEO Indosat Alexander Rusli tidak keberatan akan kebijakan ini. Hal ini dikarenakan pihak Indosat hanya memberikan bandwidth kecil untuk program layanan internet gratis dari Internet.org ini. Lagi pula, Alex juga menyampaikan bahwa layanan ini guna memberikan edukasi kepada masyarakat yang belum kenal internet agar mengetahui fungsi dari internet.

Internet.Org sendiri merupakan layanan internet gratis dari Facebook yang menggandeng beberapa operator seluler. Saat ini di Indonesia Internet.org berkolaborasi dengan Indosat. Sehingga jika Anda mengakses Internet.org dengan menggunakan operator selain Indosat maka akan muncul pesan untuk menggunakan simcard Indosat.

Kalau Anda sendiri sebagai pengguna bagaimana? Setujukah jika layanan ini tetap gratis? Silahkan berikan komentar Anda…

ref

Baca Artikel Lainnya :

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *